asslm’alaikum . Bagaimana batasan aurat perempuan muslim dengan perempuan non muslim ? Saya pernah dengar bahwa batasannya itu sama seperti dengan laki laki. Benarkah ? atau seperti apa ? terimakasih .
JAWABAN:
1. Ghufron Bkl
Wa’alaikum salaam
Auratnya wanita muslimah ketika bersamaan/dihadapan wanita non muslimah adalah semua badan kecuali anggota yg tampak ketika bekerja.
:.والحرة لها أربع عورات : ___ثالثتها جميع البدن إلا ما يظهر عند المهنة وهي عورتها عند النساء الكافرات. نهاية الزين ص : ٤٣.
2. Nimas
Aurat wanita muslim dihadapan wanita kafir, menurut madzhab Hambali adalah seperti di hadapan laki-laki mahram, yaitu anggota badan yang ada diantara pusat dan lutut. Jumhur (sebagian besar ulama) berpendapat bahwa seluruh badan wanita itu adalah aurat, kecuali apa yang nampak pada waktu melakukan kesibukan-kesibukan rumah
Group facebook ini bernama PUSTAKA ILMU SUNNI SALAFIYAH – KTB, selanjutnya disebut dengan PISS-KTB. KTB merupakan kependekan dari Kenapa Takut Bid’ah. Apa Beda PISS - KTB dibanding dengan grup yang lain yang juga punya visi - misi sama ?
silahkan Kontak kami